Cara Transfer Uang – Bank Rakyat Indonesia (BRI) merupakan bank plat merah yang memiliki banyak fasilitas, salah satunya mesin atm yang tersebar sampai kepelosok daerah.
Di zaman digital seperti saat ini, memiliki rekening tabungan sangat menguntungkan, selain untuk menabung untuk masa depan, memiliki rekening tabungan berguna untuk melakukan transaksi atau aktifitas keuangan secara realtime tanpa batasan waktu dan tempat.
Namun bagaimana jika rekening tujuan transfer kita berbeda? pada kesempatan kali ini tim mazmur.id akan memberikan sedikit cara melakukan transfer beda bank antara Bank BRI dan Bank BNI yang notabene masih sama – sama bank plat merah atau milik pemerintah.
Langkah demi langkah transfer uang beda bank ini akan dijelaskan pada artikel dibawah ini, simak selengkapnya ya sobat mazmur biar tidak bingung.
Cara Transfer Uang Beda Bank dari BRI ke BNI
Sebelum sobat mazmur transfer uang dari BRI ke BNI, ada baiknya sobat mazmur memperhatikan peraturan yang tertera seperti :
- Tidak memakai helm
- Tidak memakai masker
- Menjaga kerahasian PIN
- Mengantri diluar ATM
Setelah peraturan transfer uang lewat atm sobat mazmur pahami sekarang saat nya transfer uang beda bank dari BRI ke BNI.
- Masukkan kartu ATM BRI Sobat mazmur
- Pilih bahasa yang akan ingin gunakan, Terdapat pilihan bahasa inggris atau bahasa indonesia. Tim Mazmur.id asumsikan sobat mazmur menggunakan bahasa indonesia.
- Masukkan nomor PIN kartu ATM. PIN terdiri dari 6 (enam) digit angka. Tekan ‘Enter’
- Pilih Menu ‘Transaksi Lain’
- Pilih Menu ‘Transfer’
- Pada layar mesin ATM akan tampak menu Pilih Bank Tujuan Transfer, karena di sini sobat mazmur akan melakukan transfer ke bank lain, maka pilih sobat mazmur dapat memilih menu ‘Bank Lain’
- Silahkan masukkan Kode Bank disertai dengan Nomor Rekening Tujuan. Jika sobat mazmur belum mengetahui kode bank untuk BNI, maka pilih ‘Daftar Kode Bank’. Tetapi, jika sobat mazmur sudah mengetahui kode bank bni, silahkan diisi dengan mengetik kode bank terlebih dahulu, baru diikuti dengan nomor rekening bank tujuan. Kode untuk BNI adalah 009. Jadi, contohnya 0099876543210.
- Lalu, masukkan nominal jumlah uang yang akan sobat mazmur transfer. Selanjutnya, pilih menu ‘Benar’
- Untuk nomor referensi, Sobat mazmur bisa mengosongkan nya dengan memilih menu ‘Benar‘
- Silahkan tunggu, transaksi sobat mazmur sedang diproses.
- Setelah itu, Muncuk informasi pada layar mesin ATM seperti Data Tujuan Transfer yang meliputi Bank (tujuan), Nomor Rekening (tujuan), Nama (penerima), nomor ref, dan jumlah (nominal uang yang ditransfer). Jika sobat mazmur merasa data-data yang tertera sudah benar, maka sobat mazmur bisa melanjutkan dengan memilih menu ‘Ya’.
- Tidak lama, pada layar ATM akan muncul pemberitahuan bahwa transaksi sobat mazmur telah sukses / berhasil dilaksanakan. Jika sobat mazmur ingin transaksi lainnya, bisa memilih ‘Ya’, tetapi jika tidak, maka pilih ‘Tidak’.
- Jangan lupa untuk mengambil kartu ATM sobat mazmur beserta kertas struk sebagai tanda bukti transfer
Itulah sedikit tips transfer uang dari BRI ke BNI lewat mesin ATM, meskipun banyak metode transfer uang lewat internet banking maupun SMS Banking.