Selamat pagi sobat mazmur.id yang dikasihi oleh Tuhan Yesus Kristus, Pada kesempatan kali ini tim mazmur akan memberikan ringkasan khotbah gbi prj pluit dengan tema “Kekuatiran”.
Ringkasan kebaktian GBI PRJ CK7 ini diambil dari kebaktian pertama jam 09:00 Tanggal 11 Agustus 2019 yang dibawakan oleh hamba Nya Pdt. Adiputra Hasani S.Th.
Untuk mempersingkat waktu, yuk langsung sobat mazmur.id simak saja ringkasan khotbah GBI PRJ Pluit selengkapnya dibawah ini.
KEKUATIRAN
Ada tertulis dalam kitab Lukas Pasal 1 Ayat 27 yang berbunyi : sebab bagi Allah tidak ada yang mustahil
Dalam penggalan ayat Alkitab itu Tuhan mau kita percaya dan memiliki tindakan nyata. Sbab kalau hanya percaya saja, Setan pun percaya adanya Tuhan dan mereka tidak mau bertindak untuk meyembah Tuhan.
Pernyatan tersebut diperkuat dengan Surat Yakobus 2 ayat 19 yang berbunyi : Engkau percaya bahwa hanya ada satu Allah saja ? Itu baik !, Akan tetapi setan – setan pun percaya akan hal itu dan mereka pun gemetar.
Lukas 12 Ayat 22 Berbunyi : Yesus berkata kepada murid – muridnya: “Karena itu Aku berkata kepadamu : Janganlah kuatir akan hidupmu, Akan apa yang akan kamu makan, dan Janganlah kuatir pula akan tubuhmu, Akan apa yang akan kamu pakai.
Dari penggalan ayat alkitab tersebut, Tuhan mengajarkan kita untuk tidak kuatir pada hidup kita terhadap apa yang akan kita butuhkan untuk lahiriah dan jasmaniah.
1 Petrus 5 Ayat 7 berbunyi : Serahkanlah segala kekuatiran mu kepada-Nya, Sbab Ia yang memelihara kamu.
Pada ayat alkitab diatas bagian kita hanya meyerahkan semua beban dan kekuatiran serta percaya bahwa tangan Tuhan akan bekerja dalam kehidupan kita.
Filipi 4 Ayat 6 berbunyi : Janganlah hendaknya kamu kuatir tentang apapun juga, tetapi nyatakanlah dalam segala keinginanmu kepada Allah dalam doa dan permohonan dengan ucapan syukur.
Firman Tuhan tersebut menjadikan jaminan untuk kita, bahwa Tuhan akan mengambil alih semua permasalahan dalam doa dan ucapan syukur yang sobat mazmur.id panjatkan.
1 Tesalonika 5 Ayat 18 berbunyi : Mengucapsyukurlah dalam berbagai hal, Sbab itulah yang di kehendaki Allah di dalam Kristus Yesus bagi Kamu.
Didalam mengucapkan syukur, Allah turut bekerja dalam segala hal untuk mendatangkan kebaikan untuk kita dengan caranya yang sangat luar biasa.
Sebab ucapan Syukur yang kita panjatkan merupakan hal yang diinginkan Allah. Skalipun kita tidak memiliki dasar untuk berharap, tetapi Allah menyediakan Pengharapan akan masa depan atas hidup kita yang penuh dengan pengharapan.
Amsal 23 Ayat 18 berbunyi : Karena masa depan sungguh ada, dan harapan mu tidak akan hilang.
Pada ayat tersebut kita diajarkan untuk tetap berharap kepada Tuhan meskipun hasilnya belum kita rasakan, Sbab Tuhan sudah meyediakan yang terbaik untuk kalian.
Itulah ringkasan khotbah GBI PRJ CK7 pada kebaktian pertama yang berhasil tim mazmur.id rangkum, semoga bisa menjadikan renungan harian untuk kehidupan kita.
TUHAN YESUS MEMBERKATI