Sebagai pemilik kendaraan roda empat, Anda tentu pernah mendengar istilah tune up. Merupakan salah satu bagian service yang tentunya perlu dilakukan secara rutin. Hanya saja, beberapa orang masih belum mengetahui berapakah perkiraan biaya tune up mobil tersebut. Oleh sebab itu, ketahui lebih lanjut.
Pengertian Tune Up Mobil
Perlu Anda ketahui, bahwa Tune up mobil adalah aktivitas wajib saat melakukan perawatan kendaraan beroda empat. Umumnya proses ini akan dilakukan setidaknya satu tahun sekali saja. Tentu saja kegiatan tersebut cukup berbeda dengan service biasa. Pasalnya, memang perlu dilakukan dengan tepat.
Proses tune up nantinya cenderung memiliki variasi pekerjaan yang jauh lebih banyak daripada service pada umumnya. Tidak heran jika nantinya memerlukan biaya sekaligus waktu lebih tinggi. Adapun prosesnya meliputi kegiatan perawatan lengkap ke dalam mesin seperti katup kendaraan.
Terlebih, terdapat beberapa komponen yang harus dicek saat melakukan tune up tersebut. Seperti bagian busi, filter udara, pengecekan dan penyetelan celah katup, mengecek karburator, dan masih banyak lagi. Berbeda dengan service pada umumnya dengan kegiatan jauh lebih terbatas.
Perkiraan Biaya Tune Up Mobil
Pada dasarnya, proses tune up di bengkel umum maupun resmi memiliki perbedaan harga. Apabila ingin memperoleh biaya terjangkau, maka pilih bengkel pada umumnya saja. Tidak hanya itu, biasanya model kendaraan juga akan mempengaruhi besar kecilnya nominal tersebut.
Untuk bengkel umum sendiri sampai saat ini masih banyak menjadi pilihan masyarakat saat mereka ingin melakukan tune up. Hal tersebut tentunya karena biayanya jauh lebih hemat. Untuk kendaraan roda empat ini sendiri hanya memerlukan dana sekitar Rp 350.000 saja.
Akan tetapi, tentu proses tune up dengan harga tersebut berlaku pada mobil yang tidak memerlukan perawatan khusus. Jika membutuhkannya, maka bisa saja jauh lebih tinggi biayanya sehingga pastikan menyiapkan dana cukup. Yakni sekitar Rp 500.000 atau lebih sesuai kondisi kendaraan masing-masing.
Apa Saja Manfaat Tune Up Mobil?
Apabila Anda melakukan tune up mobil, maka tentu saja akan ada banyak manfaat diperoleh. Terutama dalam membantu meminimalisir kerugian yang muncul saat kendaraan mengalami kerusakan sehingga penggunaannya jauh lebih awet. Oleh sebab itu, ketahui selengkapnya di bawah ini:
Meningkatkan Performa Mesin
Tahukah Anda, bahwa performa mesin dapat terjaga dengan baik jika melakukan tune up mobil. Oleh sebab itu, jangan ragu melakukannya secara rutin. Tentu hal ini menjadi sebuah kelebihan yang tidak boleh terlewatkan sehingga tenaga mesinnya juga semakin bagus.
Terlebih proses tune up ini sendiri memang cenderung fokus pada bagian mesin. Contohnya oli transmisi, oli mesin, oli gardan, tutup distributor, pemindah daya, chassis, power streering, dan minyak rem. Oleh sebab itu, setiap aktivitasnya akan dilakukan secara maksimal sehingga berpengaruh pada performanya.
Kualitas Mesin Terjaga
Merupakan sebuah alasan mengapa Anda perlu melakukan tune up mobil di bengkel terdekat. Hal ini akan menjadikan kualitas mesin semakin terjaga. Terlebih jika termasuk sering menggunakan kendaraan tersebut sehari-hari sehingga perawatannya juga perlu semakin ketat.
Dengan melakukan tune up, maka akan dilakukan pengecekan secara rutin sehingga dapat memastikan komponen mesinnya benar-benar dalam keadaan stabil. Hal ini akan menjadikan fungsinya tetap berjalan secara maksimal. Kendaraan pun dapat Anda gunakan secara aman dan nyaman kapan saja.
Memastikan Komponen Filter Udara
Manfaat lainnya yang dapat Anda peroleh adalah membantu memastikan fungsi filter udara maupun celah katupnya benar-benar berfungsi dengan baik. Dengan begitu, mesin di dalam kendaraan tersebut juga terjaga sehingga tidak mengalami kerusakan. Tentu hal ini menjadi sebuah keunggulan tersendiri.
Pasalnya, jika kendaraan kurang mendapatkan perawatan bisa saja menjadikan filter udara tidak berfungsi dengan baik. Hal itulah mengapa mobil perlu Anda tune up secara rutin. Terlebih keberadaan komponen tersebut nantinya akan berpengaruh pada performa kendaraan.
Berkendara Semakin Nyaman
Bagi pemilik mobil, tune up tentunya akan memberikan dampak secara langsung dalam jangka panjang. Salah satunya dapat menyebabkan penggunanya semakin nyaman mengendarai kendaraan roda empat tersebut. Pasalnya, aktivitas ini dapat memastikan performa mesin selalu berada dalam keadaan baik.
Tidak hanya nyaman saat mengendarai mobil, Anda juga lebih aman memakainya karena tidak ada kerusakan pada komponen mesinnya. Oleh sebab itu, setiap pengguna kendaraan ini tentunya harus menyadari akan perlunya tune up secara rutin sehingga memperoleh berbagai manfaatnya.
Usia Pakai Lebih Panjang
Perlu Anda pahami bahwa tune up pada dasarnya termasuk sebagai solusi dalam memperpanjang usia pakai kendaraan. Pasalnya, dengan melakukannya dapat membantu menjaga performa mobil seperti masih baru. Terlebih prosesnya sendiri hanya perlu dilakukan selama satu tahun sekali minimalnya.
Dengan melakukannya secara berkala, maka mobil keluaran tahun lama pun tetap terjaga dengan baik sehingga usia penggunaannya juga semakin panjang. Tidak heran jika nantinya kendaraan tidak mudah mengalami kerusakan atau masalah lainnya hanya karena malas melakukan tune up.
Berapa Biaya Cat Mobil di Bengkel Umum?
Seperti yang Anda ketahui, bengkel tentunya tidak hanya akan melayani proses tune up saja. Oleh sebab itu, tidak ada salahnya juga apabila ingin sekaligus melakukan pengecatan kendaraan di tempat tersebut. Umumnya, harga dari layanan tersebut berbeda-beda tergantung dari banyaknya bagian dan jenis catnya.
Umumnya, bengkel akan membedakan biaya cat mobil tersebut sesuai panel atau full body sekaligus. Jika memilih melakukannya di bengkel umum, maka pengecatan full body dapat berkisar Rp 4.000.000. Berbeda dengan pengecatan bagasi, kap mesin, dan bagian lain maka mencapai RP 300.000- Rp 600.000.
Apabila Anda melakukannya di bengkel resmi pun tentunya memerlukan biaya lebih tinggi sehingga berbeda dengan bengkel umum. Tentu saja dapat menghemat pengeluaran merawat kendaraan tersebut. Akan tetapi, tetap pastikan memilih bengkel umum terpercaya agar memperoleh hasil maksimal.
Berbagai Fungsi Mengecat Ulang Mobil
Sebagian dari Anda mungkin masih belum mengetahui apa saja fungsi melakukan body repair mobil atau mengecat ulang. Saat ini sendiri kebanyakan bengkel bahkan sudah menyediakan layanan pengecatan. Oleh sebab itu, jangan ketinggalan untuk memesannya sekaligus tanpa ragu karena ada banyak fungsi.
Adapun fungsinya adalah untuk memperbaiki mobil ketika warna catnya hilang sehingga terlihat seperti baru. Selain itu, adanya lapisan cat khusus tersebut juga akan menghindarkan body kendaraan dari adanya jamur, karat, dan lainnya. Dengan begitu, warnanya tetap bertahan meski Anda sering memakainya.
Tidak heran jika setelah prosesnya dilakukan akan menjadikan mobil semakin mengkilap dan menawan. Itulah mengapa tidak perlu ragu datang ke bengkel umum terdekat agar memperoleh layanan pengecatan secara maksimal meski dengan harga cukup terjangkau.
Itu tadi informasi lengkap mengenai perkiraan biaya tune up mobil. Tentu saja proses tersebut dapat Anda lakukan di bengkel resmi maupun bengkel umum. Akan tetapi, apabila ingin membayar harga jauh lebih hemat, maka pilih saja bengkel pada umumnya sehingga tarifnya lebih terjangkau.